Digital Talent Accelerator

Percepat Pertumbuhan Bisnis dan Transformasi Digital yang Berkelanjutan Bersama Layanan Tech Consulting dari BINAR

Binar Academy
Percepat Pertumbuhan Bisnis dan Transformasi Digital yang Berkelanjutan Bersama Layanan Tech Consulting dari BINAR
Isi Halaman :

Di era digital yang serba cepat, institusi harus mengadopsi langkah-langkah yang tepat dalam mengintegrasikan kemajuan teknologi agar tetap kompetitif. Namun, merealisasikan transformasi digital tidak semudah yang dibayangkan. Bahkan menurut penelitian BCG, hanya 30% dari perusahaan yang merencanakan transformasi berhasil meraih tujuannya.

Ada banyak faktor yang mempengaruhi kegagalan transformasi digital, termasuk kesalahpahaman bahwa adopsi teknologi semata cukup, sementara transformasi digital juga harus mencakup aspek organisasi atau sumber daya manusia di dalamnya. Untuk itulah BINAR hadir sebagai solusi, di mana kami tidak hanya memberikan panduan ahli dalam menyelaraskan strategi, namun juga siap mengawal implementasi rencana transformasi digital bersama klien dan tim mereka.

Melalui tiga produk utama BINAR saat ini, yakni tech consulting, capacity building, dan tech outsourcing, berikut adalah beberapa studi kasus yang menunjukkan keahlian BINAR dalam mendorong hasil transformasi digital yang nyata.

1. Merevolusi Sebuah Perusahaan Multifinance Tradisional


Gambaran Klien

Sebuah perusahaan multifinance tradisional dengan aset lebih dari IDR 5 triliun ingin bertransformasi menjadi perusahaan keuangan digital sepenuhnya. Tujuan mereka termasuk mengkonsolidasikan data pelanggan yang besar ke dalam aplikasi mobile baru, mengintegrasikan lebih dari 200.000 pengguna dari platform lain, dan membangun sistem skor kredit yang andal untuk peminjam.

Solusi BINAR

  • Reorganisasi Tim: Memberikan saran struktur tim baru untuk Produk, Teknologi, dan Komersial
  • Peningkatan Aset: Memanfaatkan data pelanggan yang ada dan membuat sistem pelacakan offline dan online
  • Pengembangan Platform: Membangun sistem KYC yang kuat
  • Manajemen Perubahan Budaya: Menerapkan metodologi agile, mendorong budaya tim yang dinamis dan adaptif


Hasil

Menginisiasi sistem proses data yang efisien dan mengembangkan aplikasi mobile yang canggih. Kami juga merevolusi sisi operasional, meningkatkan efisiensi dan user experience.

2. Integrasi Pengalaman Omnichannel untuk Customer di Sebuah Perusahaan Manufaktur

Gambaran Klien

Perusahaan manufaktur konsumsi tertua di Indonesia, yang mengalami kesulitan dengan pertumbuhan merek baru furniture Eropa di Indonesia, ingin mengintegrasikan saluran penjualan mereka dan mengoptimalkan buying experience.

Solusi BINAR

  • Identifikasi User Persona: Mengidentifikasi perjalanan pelanggan yang relevan dan hambatan yang dihadapi
  • Product Roadmapping: Mendefinisikan tahap-tahap pembuatan aplikasi baru untuk menarik dan mempertahankan pelanggan
  • Integrasi Online/Offline: Meningkatkan kampanye online, melatih tim di toko, dan mengintegrasikan aplikasi dengan platform e-commerce
  • Penyempurnaan Arsitektur IT: Membuat sistem omnichannel dengan mengintegrasikan aplikasi mobile, e-commerce, dan sistem ERP

Hasil

Customer engagement meningkat, menjembatani kesenjangan antara toko fisik dan digital, serta mengoptimalkan proses internal.

3. Meningkatkan Valuasi untuk Sebuah Perusahaan FaaS (Function as a Service) di Indonesia

Gambaran Klien

Sebuah perusahaan jasa keuangan di Indonesia ingin meningkatkan valuasinya dengan meningkatkan perjalanan pelanggan, dengan fokus pada aset yang dikelola (assets under management) dan volume transaksi.

Solusi BINAR

  • Mendefinisikan The Hook Model untuk proses bisnis
  • Memperbaiki User Experience: Memberikan wawasan tentang peningkatan UX untuk meningkatkan aktivitas pengguna
  • Memperbaiki User Interface: Memberikan saran tentang konten UI yang efektif dan push notification
  • Fitur Tambahan: Merancang sistem reward untuk meningkatkan loyalitas pelanggan

Hasil

Menghasilkan pengalaman yang lebih intuitif dan memuaskan bagi pelanggan, serta menghasilkan proses yang lebih efisien dan meningkatkan user engagement

Di BINAR, kami percaya pada kekuatan people, process, and tools untuk mendorong transformasi digital. Keahlian dan solusi inovatif kami secara konsisten memberikan hasil yang berdampak dan berkelanjutan, memberdayakan klien BINAR untuk mencapai aspirasi digital mereka.

Apakah institusi Anda juga ingin mengoptimalkan proses digital, mengintegrasikan sistem teknologi terbaru, atau meningkatkan kualitas user experience? Hubungi tim kami untuk berdiskusi bagaimana BINAR dapat memberdayakan digital future institusi Anda.

Kamu Punya Potensi Tersembunyi!

Temukan potensi dan rekomendasi bootcamp untuk kariermu dalam 3 menit
Coba Potensi Quiz

Bingung Mau Pilih Bootcamp yang Cocok Untukmu?

Potensi Quiz akan kasih rekomendasi bootcamp sesuai kepribadianmu dalam 3 menit
Coba Potensi Quiz
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Daftar Isi
Hi! 👋🏼  
Kamu bisa konsultasi kebutuhanmu di BINAR via WhatsApp ya